Tuesday, March 12, 2013

Sambosa, Makanan Arab yang Lezat dan Menyehatkan

Sambosa

Sambosa adalah salah satu kuliner dari arab yang sudah sangat terkenal namanya sejak dahulu kala. Sambosa menjadi salah satu makanan ringan favorit di Arab. Makanan lezat ini terdiri dari berbagai macam rempah pilihan sehingga menanmbah citarasa kelezatannya. Sambosa ternyata tak hanya lezat tetapi juga menyehatkan. Berikut ulasan makanan khas negara Arab tersebut, seperti yang dikutip Casino Online.


Sambosa memiliki bentuk seperti pastel atau lumpia yang banyak sekali ditemukan di Indon esia. Hanya saja sambosa memiliki citarasa yang sangat kaya. Citarasa tersebut berasal dari rempah-rempah yang juga kaya. Rempah-rempah yang terdapat dalam sambosa inilah yang menyehatkan seperti jintan, kapulaga, serai, kayu manis, dan masih banyak lagi bumbu-bumbu penyedap yang sangat kaya manfaat bagi tubuh. Inilah sebabnya orang Arab terkenal sehat dan berumur panjang.


Nikmati Sambosa Khas Arab 


Kulit Sambosa yang mirip dengan pastel juga memiliki isi yang beragam. Isi dari sambosa ialah dapat disesuaikan dengan keinginan peminatnya. Sambosa asli Arab ialah daging kambing yang dicincang kemudian ditumis. Namun saat ini sambosa juga disediakan bagi mereka yang tak begitu suka daging kambing dan menggantinya dengan daging ayam maupun daging sapi pilihan. Yang sama ialah citarasanya yang tetap menggunakan rempah pilihan.

Selain itu, Sambosa kini juga dihadirkan dengan keju. Caranya sama saja hanya saja keju yang telah dipotong dadu dibalut dengan kulit sambosa kemudian digoreng. Saat digigit, lelehan keju dalam sambosa akan lumer didalam mulut yang tentunya sangat nikmat. Sambosa kini juga ada yang disajikan dengan sayuran seperti wortel dan kentang. Selain nikmat tentu sambosa dari sayuran juga dijamin lebih sehat.

Firman Sarif

No comments:

Post a Comment