Friday, January 11, 2013

Khasiat Tea Tree Oil Untuk Jerawat


Tea Tree Oil

Tea tree oil atau bisa disebut minyak pohon teh, ialah bagian dari tumbuhan dan diekstraksi menjadi minyak atau aromatherapy. Minyak ini masih dalam golongan minyak kayu putih tetapi beda pemakaian. Jika proses akhir minyak kayu putih digunakan untuk pengobatan perut kembung, sakit perut, dan digigit serangga, hal ini berbeda dengan tea tree yang banyak digunakan untuk aromatherapy dan wajah.


Bau tea tree oil ini amat wangi tetapi menyengat. Wanginya mirip perpaduan antara greentea dan  minyak kayu putih. Tea tree oil banyak digunakan untuk aromatherapy. Caranya ialah dengan mencampurkan tea tree oil dengan lilin aromatherapy. Dapat juga dicampurkan ke bath up untuk menghangatkan badan. Tea tree oil ini pertama dipopulerkan di negeri sakura, Jepang. Selain itu, tea tree oil dapat juga digunakan untuk mencegah dan mengeringkan jerawat.

Mengeringkan Jerawat Dengan Tea Tree Oil


Untuk proses pencegahan, gunakan tea tree oil ini dalam semangkuk air panas. Teteskan secukupnya lalu uapkan di wajah. Kandungan tea tree oil mampu membuka pori-pori yang tersumbat dan juga membunuh kuman-kuman pencegah jerawat. Dengan pemakaian teratur, jerawat akan sirna. Hati-hati dalam penggunaannya karena tea tree oil amat keras dan panas. Kita dapat membeli pure tea tree oil di toko obat atau toko aromatherapy.

Saat ini tea tree oil juga menjadi campuran kosmetik. Banyak kosmetik seperti cleanser dan toner yang menggunakan bahan ini sebagai campuran. Bahkan facial foam ada juga yang mengadung tea tree oil. Jika jerawat sudah meradang, ada baiknya menggunakan tetesan tea tree oil pada kapas dan menempelkannya pada bagian yang berjerawat. Jerawat akan kering dan segera sembuh.


1 comment:

  1. Saya menjual Tea Tree oil dengan harga Rp.80.000,- perbotol isi 10ml. merk PURE NATURE Organic Tea tree and Rosemary purifying Oil. 100% asli produk dari Swedia. Selain itu saya juga menjual Face Cream 75ml, Soap Bar utk wajah 100gr, face toner gel 150ml dan Corrective stick 4gr (berbentuk seperti lipstik utk aplikasi yg mudah) utk menghilangkan noda bekas jerawat. Dan semuanya mengandung bahan aktif Tea Tree oil dan Rosemary yang alami dan sangat baik utk kulit normal dan berminyak. Adapun harganya untuk Soap Bar Rp.25.000,- Face Toner Gel Rp.65.000,- Corrective stick Rp.55.000,- Pure Nature Tea Tree Face Cream Rp.65.000,- Semua harga diluar ongkir via JNE. Terima COD khusus pasar minggu, lenteng agung jaksel, cililitan/PGC jaktim, kalibata jaksel, srengseng sawah jaksel. Info: 021-35955988. Smua produk asli Swedia dan tidak akan mengecewakan!

    ReplyDelete