Thursday, March 28, 2013

Park Ji-Sung Bantah Akan Pensiun

Park Ji-Sung

Park Ji-Sung, gelandang Queens Park Rangers ini membantah rumor yang menyebut dirinya akan pensiun pada akhir musim depan nanti. Meski kerap dibekap cedera, bintang asal Korea itu mengaku belum berniat untuk segera gantung sepatu atau pensiun dari dunia sepak bola. Gelandang dengan mobilitas tinggi yang hijrah dari Manchester United ini memang mengalami musim yang buruk bersama QPR. Selain sering dibekap cedera, Park juga belum sukses mencetak satu gol pun bagi klub yang tengah berjuang menghindari zona degradasi itu.


Menurut pengakuan Park Ji-Sung kepada Sbobet Casino, ia menegaskan bahwa kontraknya masih tersisa hingga musim depan bersama QPR. Ia mengaku akan melakukan yang terbaik bagi QPR sebelum kontraknya berakhir. Ia juga menambahkan bahwa dirinya ingin bermain lebih lama lagi untuk beberapa tahun mendatang. Musim buruk Park bersama QPR dilengkapi dengan keputusan sang manajer, Harry Redknapp yang mencopot ban kapten yang dikenakannya. Park sendiri memahami keputusan yang di ambil Redknapp tersebut.


Ban Kapten Dicopot, Park Ji-Sung Ikhlas 


Park Ji-Sung mengaku ikhlas perihal sang manajer Harry Redknapp mencopot ban kapten yang dikenakannya. Menurutnya, keputusan Redknapp bukanlah masalah besar baginya. Ia berfikir keputusan itu memang harus dilakukan sang manajer lantaran dirinya kerap dibekap cedera. Park juga mengaku senang dapat berkorban bagi klub. Di lain sisi, Redknapp mengungkapkan bahwa keputusannya mencopot ban kapten Park karena ia ingin mengubah atmosfer klub yang ada saat ini.

Park Ji-Sung juga meyakini bahwa QPR tidak akan terdegradasi ke Liga Championship musim depan. Perlu diketahui, QPR kini masih terpuruk sebagai juru kunci dan terpaut tujuh poin dari zona aman. Partai sisa Premier League musim ini hanya menyisakan delapan laga saja. Itu berarti, QPR harus memaksimalkan laga tersisa yang ada demi mengamankan posisinya dari juru kunci.

Firman Sarif

No comments:

Post a Comment