Wednesday, December 19, 2012

Mario Balotelli Ikhlas Di Denda Rp 5,3 M


Mario Balotelli


Mario Balotelli akhirnya memutuskan untuk berdamai dengan The Citizens. Striker belia asal Italia tersebut ikhlas menerima denda dua pekan yang di jatuhkan manajemen City. Ia juga mencabut tuntutannya di pengadilan Premier League terhadap klub yang dibelanya tersebut. Meski Super Mario (julukan Balotelli) dikenal sebagai sosok yang tempramen, namun ternyata Ia masih memiliki hati nurani sebagai manusia yang bijak.


Sebelum mengikhlaskan itu semua, Mario Balotelli sempat memberontak setelah City menjatuhkan hukuman denda dua pekan gaji sebesar 340.000 poundsterling atau setara Rp 5,3 miliar. Hukuman tersebut dijatuhkan City karena performa kedisiplinan Balotelli dinilai buruk musim lalu dimana Ia absen sebanyak 11 laga atau sekitar 20% dari total seluruh laga pada sepanjang musim lalu.

Sebelumnya, Mario Balotelli Tak Patah Arang Ajukan Banding


Mantan pemain Inter Milan, Mario Balotelli sebelumnya memberontak terhadap hukuman yang dijatuhkan dari pihak manajemen City. Kemudian Ia mengajukan banding kepada panel independen di manajemen internal City. Usaha Balotelli tersebut gagal, namun dirinya tak patah arang untuk mengajukan banding. Bersama pengacaranya, Balotelli memperkarakan kasusnya kembali ke panel lain yang beranggotakan tiga orang tepatnya pada hari Rabu (19/12/2012).

Mario Balotelli hadir dalam persidangan kasusnya tersebut yang didampingi pengacaranya dari Italia dan wakil Assosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA). Dari pihak City sendiri, Manchester Biru mengirimkan tim legalnya. Tetapi sebelum persidangan bergulir, Super Mario memutuskan untuk memilih jalur damai. Kini kasus tersebut telah usai dan tidak diperpanjang lagi. Mario Balotelli memberi keputusan bijak meski dirinya dikenal sebagai pemain yang emosional dan tempramental.

No comments:

Post a Comment